Senin, 14 November 2016

advertorial carica



Advertorial (interpretative)
fajar susanto
Carica Disiapkan Mengudara Bersama Garuda Indonesia


Carica sebagai buah khas dataran tinggi Dieng, diyakini banyak pihak memiliki citarasa unik, layak menjadi salah satu produk kuliner unggulan. Buah yang bentuknya mirip dengan papaya ini, menurut data dari Bappeda Kabupaten Wonosobo hanya bisa tumbuh di beberapa tempat saja, salah satunya dataran tinggi Dieng. Tak hanya untuk lingkup daerah, keunikan Carica bahkan layak dinikmati warga seluruh dunia.
Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo di Pendopo Kabupaten Wonosobo (13/10), menegaskan kesediaannya untuk mempromosikan produk ikon daerah tersebut semaksimal mungkin. “Yang penting ada komitmen dari kita semua, yaitu dengan lebih optimal menjaga kualitas produksi dan kelangsungan bahan bakunya,” tandas Gubernur. Hal itu, menurut Ganjar penting karena sesuai arahan dari Menteri BUMN RI yang 2 bulan silam berkunjung ke Dieng, beberapa BUMN juga siap membantu pengembangan dan pemasaran produk olahan Carica.
Senada dengan Ganjar, upaya untuk meningkatkan pemasaran produk olahan carica, diakui Kepala Bidang Ekonomi Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (BAPPEDA), Siti Nurmar Asiyah memang tak semudah membalik telapak tangan. “Meski sudah sangat populer, carica memang tak serta merta bisa diterima pasar secara luas, karena jaringan yang dibangun memang belum maksimal,” terang Nurmar. Grup usaha Sarinah, disebut Nurmar siap mengakomodasi keinginan para pelaku usaha carica dengan memasarkan di beberapa departemen store mereka. “Ada pula upaya kerjasama yang tengah kami siapkan dengan Garuda Indonesia, sehingga kelak Carica bakal masuk ke salah satu produk makanan untuk para penumpang pesawat Garuda,” tandas Nurmar. Pemkab, melalui Bappeda dan instansi terkait lain, ditegaskan Nurmar bakal semaksimal mungkin membantu para petani maupun pelaku usaha Carica, sehingga mereka merasakan kesejahteraan yang memadai, serta produk khas Dieng bisa mendunia.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar